Seri 3 Kejurnas Adventure Offroad Tahun 2022 di Sirkuit MGM Kaliurang Jogjakarta

Dani Olol Offroader BRD Accelera meraih podium ketiga pada kejurnas Adventure Offroad Seri 3 Sirkuit MGM Kaliurang. Foto : IG @accelera_radial

Offroad Jepara 4WD - Sebanyak 90 Offroader dari berbagai provinsi di Indonesia ikut berlaga pada Kejuaraan Nasional Adventure Offroad Individual Team Non Winch Seri 3 yang bertajuk Pulang Menang Tribute to Pak Gun di Sirkuit MGM Kaliurang Jogjakarta pada Sabtu-Minggu (4-5/06/2022).

Asep Mulyadi tim BRD Accelera MLJ asal Jawa Barat berhasil naik podium pertama pada kelas G2 Under 2500 cc dengan kendaraan tubular 4x4 bermesin Honda CRV K24. Disusul podium kedua Hendrik Sumantri ( 365 HRX ) dan Dani Olol ( BRD Accelera ) yang harus puas pada peringkat ketiga.

Dilain kelas Dek Ray offroader Galena Logistic Bali harus menempati posisi urutan kedua di kelas G4, dibawah Andi Saputra tim Pulang Menang. Sedangkan diurutan ketiga ditempati Ridha Giwangkara rekan satu tim Andi Saputra. 

Sementara itu di kelas G1 Muchtar Hadi Tim Mas Teboxs berhasil menorehkan prestasi dengan meraih total point 368, Kemudian disusul offroader asal Jawa Barat Agan Fauzi 365 HRX dengan total point seluruh SCS sebanyak 339.  Namun pada putaran kali ini Daliawan Saputra harus menempati posisi ketiga setelah pada seri sebelumnya di Nusa Tenggara Barat meraih podium pertama.

Kejuaraan kali ini memperlombakan 6 Spesial Competition Stage (SCS) dengan regulasi Ikatan Motor Indonesia, digelar event organizer Genta Auto Sport, khusus katagori under (G2) diikui 22 offroader yang berasal dari Jawa Tengah, Jawa Barat, Lampung, DI Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, Sulawesi Selatan, Sulawesi Utara dan NTB.

Nampaknya pertandingan akan semakin sengitnya pada seri selanjutnya, dimana offroader akan membenahi kendaraan dan strategi untuk menampati posisi urutan atas. Pada event Kejuaraan Nasional Adventure Offroad Individual Team Non Winch Seri 4 selanjutnya akan digelar di Jawa Barat pada 20 - 21 Agustus 2022 mendatang.

Post a Comment for " Seri 3 Kejurnas Adventure Offroad Tahun 2022 di Sirkuit MGM Kaliurang Jogjakarta"