Final IOF National Championship 2023 Digelar di Sirkuit Gunung Anyar Turi Sleman | 25 - 27 Agustus 2023
OFFROADJEPARA.com - Kejuaraan IOF National Championship 2023 Racing Adventure Round 5 bakal digelar di Sirkuit Gunung Anyar Turi Sleman, Jogjakarta. Seri kelima ini merupakan seri final IOF National Championship 2023 setelah digelar di 4 kota sebelumnya, mulai dari Magelang, Tegal, Gresik dan Bandung.
Final IOF National Championship 2023 akan digelar pada tanggal 25 - 27 Agustus 2023. Ada 4 kategori offroad yang akan diperlombakan yakni kelas 1000cc modifikasi, Under, Upper dan FFA.
Sirkuit Gunung Anyar Turi Sleman sendiri memiliki kontur tanah yang berpasir dan penuh dengan gundukan serta aliran air yang menjadi tantangan bagi para offroader. Sirkuit ini sebelumnya pernah digunakan pada ajang Sleman Competition Stage 2022 Racing Adventure.
Pendaftaran event Final IOF National Championship 2023 Racing Adventure dapat dilakukan melalui nomor rekening BCA 0840442136 atas nama Dewi Tri Wulandari dengan biaya pendaftaran setiap kelasnya sebesar Rp2.000.000. Biaya pendaftaran tersebut sudah termasuk aksesoris berupa nomor lambung, kaos, buku petunjuk serta paddock kendaraan.
Informasi lengkap seputar event Final IOF National Championship 2023 Racing Adventure dapat menghubungi Aziz Yurianto melalui nomor whatsapp 081328261111
Selalu update info offroad terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari offroadjepara.com di kanal Telegram “Offroad Jepara 4WD”. Klik https://t.me/offroadjeparaa untuk bergabung. Anda perlu meng-instal aplikasi Telegram terlebih dahulu.
Post a Comment for "Final IOF National Championship 2023 Digelar di Sirkuit Gunung Anyar Turi Sleman | 25 - 27 Agustus 2023"