Jambore Nasional SKIn 2025: Ajang Silaturahmi dan Konsolidasi Komunitas Katana Jimny Indonesia

Jakarta, OFFROADJEPARA.com - Komunitas Suzuki Katana Jimny Indonesia (SKIn) akan menggelar Jambore Nasional ke-13 pada tanggal 21-22 Juni 2025 di Bumi Perkemahan Cibubur. Event akbar ini mengusung tagline "Ngeloneng Bareng Suzuki Katana Jimny Indonesia" dan diharapkan menjadi ajang silaturahmi serta konsolidasi bagi seluruh anggota komunitas.

Beragam kegiatan menarik telah disiapkan untuk memeriahkan jambore nasional kali ini. Para peserta akan disuguhkan dengan berbagai aktivitas seru, antara lain fun offroad, meeting, family gathering, live music, bazzar, camping, doorprize.

Pendaftaran

Bagi yang tertarik untuk mengikuti Jambore Nasional SKIn 2025, pendaftaran dapat dilakukan melalui contact person 0895 1757 5416. Terdapat dua pilihan paket pendaftaran:

  1. Paket Chapter: Biaya pendaftaran sebesar Rp500.000 per chapter dengan fasilitas 2 T-shirt, tiket wisata, dan makan.
  2. Paket Perorangan: Biaya pendaftaran sebesar Rp250.000 per orang dengan fasilitas 1 T-shirt, tiket wisata, dan makan.

Pembayaran dapat dilakukan melalui transfer ke nomor rekening Bank Mandiri 1220012246073 atas nama SKIN Chapter Jakarta. Batas pembayaran dan registrasi terakhir adalah tanggal 1 Mei 2025.

Jangan lewatkan kesempatan untuk menjadi bagian dari Jambore Nasional SKIn 2025! Mari bersama-sama merayakan semangat kebersamaan dan kecintaan terhadap Suzuki Katana dan Jimny.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News. Simak breaking news dan berita pilihan dari offroadjepara.com di di kanal Telegram “Offroad Jepara 4WD”. Klik https://t.me/offroadjeparaa untuk bergabung. Anda perlu meng-instal aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Post a Comment for "Jambore Nasional SKIn 2025: Ajang Silaturahmi dan Konsolidasi Komunitas Katana Jimny Indonesia"